Ridho Lampard 2017
Articles by "Liga Indonesia"

Regulasi Pembatasan Umur di Atas 35 Tahun - Ketua umum PSSI, Edy Rahmayadi menerapkan sejumlah regulasi pemain yang akan di berlakukan di kompetisi Liga 1 Gojek 2017, salah satunya adalah regulasi pembatasan umur di atas 35 tahun di sebuah klub.

Pemain-Pemain di Atas 35 Tahun yang Terancam tidak dapat Bermain di Liga 1
( Sumber Foto : Instagram@pengamatsepakbola )
Setiap klub boleh mengontrak maksimal 2 pemain di atas umur 35 tahun dengan begitu mereka tidak begitu terancam pensiun. Namun jika tahun depan terus diterapkan maka tentunya akan semakin banyak pemain gaek yang terancam tidak dapat bermain di Liga 1 Gojek.

Berikut para pemain yang terkena regulasi tersebut :

1. Bambang Pamungkas (36 tahun)
2. Christian Gonzales ( 40 tahun )
3. Choirul Huda ( 37 tahun )
4. Ismet Sofyan ( 37 tahun )
5. Ponaryo Astaman ( 37 tahun )
6. Lehimin Raharjo ( 35 tahun )
7. Firman Utina ( 35 tahun )
8. Beto Goncalves ( 36 tahun )
9. Hilton Moreira ( 35 tahun )
10. I Made Wirawan ( 35 tahun )
11. I Kadek Wardana ( 35 tahun )
12. Suroso ( 35 tahun )
13. Hengky Ardiles ( 35 tahun )
14. Hong Soon Hak ( 36 tahun )
15. TA Musafri ( 35 tahun )
16. Ambrizal ( 35 tahun )
17. Sukasto Efendi ( 36 tahun )
18. M. Kamri ( 37 tahun )
19. M. Ridwan ( 36 tahun )

( Sumber Berita : Instagram@pengamatsepakbola )



5 Pemain Top Dunia Yang Dapat Dikontrak Klub Indonesia - Keberhasilan klub asal Jawa Barat Persib Bandung merekrut pemain sekaliber Michael Essien tentu membuat geger publik persepakbolaan Indonesia bahkan kancah dunia. Hal ini bisa menjadi pintu gerbang untuk para pesepakbola top dunia lainnya yang ingin berkarir di Indonesia dan diharapkan mampu meningkatkan kualitas Liga serta berdampak langsung nanti terhadap penampilan tim nasional Indonesia.

5 Pemain Top Dunia Yang Dapat Dikontrak Klub Indonesia
( Sumber Foto : Instagram@pengamatsepakbola )
Berikut 5 Pemain top dunia yang dapat dikontrak oleh klub Indonesia :

1. Didier Drogba
Kontark Drogba di klub Montreal Impact berakhir Januari 2017. Di Drogba hingga saat ini belum mengumumkan pensiun sebagai pesepakbola. Ia masij membuka opsi bermain lagi. Menurut estimasi Transpremarket kisaran kontrak Didier Drogba sekitar 1 juta Euro atau sekitar Rp. 14 Milliar.

2. Lassana Diara
Di awal musim 2017, Marseille tak memperpanjang kontrak Lass Diarra. Ia masih juga kesulitan mendapatkan klub hingga saat ini. Harga pasaran Lassana Diarra di Transpermarket menembus angka 5 juta Euro. Harga yang cukup mahal buat klub-klub Indonesia.

3. Robbie Keane
Semenjak berpisah dari LA Galaxy, Ribbie Keane kesulitan mendapatkan klub baru. Ia sempat menolak tawaran di salah satu klub kontestan India. Menurut situs Transpermarket kisaran kontraknya 1 juta Euro atau sekitar 14 Milliar.

4. Dimitar Berbatov
Di usia 36 tahun, permainan Berbatov tidak lagi dahsyat sperti saat muda. Namun, rasanya ia tetap bakal menonjol jika bermain di Indonesia. Untuk bisa memboyong Dimitar Berbatov, Klub-klub indonesia harus menyiapkan kocek kisaran 13 hingga 15 Milliar Rupiah.

5. Maroune Chamakh
Dia terakhir tercatat menjadi pemain klub asal Wales, Cardiff City. Namun di sana ia juga jadi penghias bangku cadangan. Saat ini ia tidak memiliki klub. Akan tetapi harga beli Maroune Chamakh masih terhitung maghal, Kontarknya semusim senilai Rp. 25 Milliar.

( Sumber berita : bola.com )

Hasil Piala Presiden 2017 - Ajang turnamen pra-musim bertajuk Piala Presiden 2017 sudah berakhir, dimana Arema FC keluar sebagai juara setelah di partai puncak berhasil mengalahkan Pusamania Borneo FC dengan skor telak 5-1. Sedangkan untuk Juara ke 3 berhasil di raih oleh Persib Bandung setelah membekuk Semen Padang dengan skor tipis 1-0.


Berikut daftar lengkap 10 peraih penghargaan di Piala Presiden 2017 :

Juara 1 : Arema FC
Juara 2 : Pusamania Borneo FC
Juara 3 : Persib Bandung
Juara 4 : Semen Padang

Top Skor : Cristian " El Loco " Gonzales
Pemain Terbaik : Adam Alis
Pemain Muda Terbaik : Febri "RX" Hariyadi

Wasit Terbaik : Musthofa Umarela
Tim Fair Play : Madura United
Suporter Terbaik : Bobotoh Persib Bandung

Selamat Bagi Para Pemenang !!!


Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 - Singo Edan Arema FC tampil luar biasa setelah berhasil merengkuh gelar juara Piala Presiden dengan berpesta gol lewat kemenangan telak 5-1 atas Pusamania Borneo FC di partai puncak. Striker El Loco Gonzales kembali bermain gemilang dengan menciptakan hattrick pada laga final ini.

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 : Arema FC Rengkuh Gelar Juara Dengan Berpesta Gol

Pertandingan final yang di gelar di stadion Pakansari Cibinong, Bogor yang lebih di dominasi oleh pendukung Arema FC dan disaksikan langsung oleh Presiden Jokowi. Di babak pertama di menit-menit awal justru PBFC bermain bagus dengan menciptakan peluang melalui Rifal Lastori dan Reinaldo Da Costa namun kesigapan penjaga gawang Kurnia Meiga untuk mencegah gawang Arema FC Kebobolan.

Namun setelah pemain belakang PBFC Yamashita Kunihiro mengalami cedera dan digantikan Firly Apriansyah penampilan PBFC menjadi antiklimaks, gawang mereka akhirnya bobol melalui kemelut dimuka gawang Wawan Hendrawan yang dapat di manfaatkan Hanif Sjahbandi menjadi gol di menit 30' dan 1-0 Arema FC memimpin. setelah gol tersebut pertahanan PBFC mulai terjadi kekacauan.

Di mulai dari kesalahan komunikasi  antara Michel Orah dan kiper Wawan Hendrawan yang membuahkan gol bunuh diri di menit 37' skor pun berubah menjadi 2-0. Tak lama berselang bek Dirkir Kohn Glay yang membuat blunder kontrol bola di kotak penalti yang buruk dapat di manfaatkan oleh El Loco Gonzales yang dengan mudah membobol gawang PBFC dimenit  42' dan mengubah skor menjadi 3-0 untuk Arema FC sampai turun minum.

Di babak kedua El Loco Gonzales benar-benar menjadi momok menakutkan untuk pertahanan PBFC. Striker berusia 41 tahun ini berhasil menambah gol dimenit 53' saat lepas dari jeratan offside sukses membobol gawang Wawan Hendrawan mengubah skor menjadi 4-0. Akhirnya El Loco berhasil menciptakan Hattrick dimenit 64' dan memperlebar skor menjadi 5-0 Arema FC. Kubu Pusamania Borneo FC memperoleh gol hiburan melalui Firly Apriansyah dimenit 69' menjadikan skor 5-1 yang menjadikan skor akhir pada pertandingan final ini.

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 : Arema FC Rengkuh Gelar Juara Dengan Berpesta Gol

Dengan hasil ini menjadikan Arema FC merengkuh juara baru di Piala Presiden 2017 dan Striker Cristian El Loco Gonzales menjadi pencetak gol terbanyak ( Top Scorer ) pada turnamen ini dengan koleksi 11 gol dari 7 pertandingan serta kembali memperlihatkan bahwa usia hanyalah angka. Selamat untuk Arema FC berhasil Juara Piala Presiden 2017 dan berhak memperoleh hadiah 3 Milliar Rupiah. Berikut data pertandingannya :






Final Piala Presiden 2017 - Ajang turnamen pra-musim bertajuk Piala Presiden 2017 sudah memasuki babak final, dimana sudah ada 2 tim yang berhasil memastikan tiket final yang nanti akan mempertemukan Pusamania Borneo FC vs Arema FC.

Final Piala Presiden 2017 : 10 Perhargaan Termasuk Sang Juara yang akan Dibagikan
( Sumber foto : Instagram@piala_presiden )
Laga Final sendiri akan dihelat pada hari Minggu, tanggal 12 Maret 2017 di stadion Pakansari,Cibinong Kick off pukul 19.00 WIB dan rencana akan di hadiri Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. Sedangkan pada pertandingan perebutan juara ke 3 yang mempertandingkan antara Persib Bandung vs Semen Padang akan dimajukan ke hari Sabtu, 11 Maret 2017 mulai Kick off 19.00 WIB.

Setidaknya ada 10 penghargaan termasuk sang juara akan dibagikan dalam Final Piala Presiden 2017. Berikut daftar 10 Penghargaan dan Distribusi hadiah Piala Presiden 2017 :

1. Juara 1                          : Rp. 3 Milliar
2. Runner-up                     : Rp. 2 Milliar
3. Peringkat 3                    : Rp. 1 Milliar
4. Peringkat 4                    : Rp. 500 Juta
5. Tim Fairpaly                   : Trofi
6. Pencetak Gol terbanyak : Rp. 100 Juta
7. Pemain Terbaik              : Rp. 200 Juta
8. Pemain Muda terbaik     : Rp. 100 Juta
9. Wasit terbaik                 : Rp. 30 Juta
10.Suporter terbaik           : Rp. 100 Juta

( Sumber berita : Instagram@sepakbolaid )

Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala Presiden 2017 Leg Kedua - Cristian El Loco Gonzales mengamuk di pertandingan leg kedua babak semifinal dengan tampil luar biasa memborong 5 gol kemenangan Arema FC saat mengalahkan tim tamu Semen Padang dan mengantarkan Arema FC ke babak final menghadapi Pusamania Borneo FC di partai puncak Piala Presiden 2017.

Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala Presiden 2017 : Quintrick El Loco Hantar Arema FC Ke Final
( Sumber foto: Instagram@footballindonesia )
Drama terjadi di stadion Kanjuruhan markas Arema FC. Tuan rumah Singo Edan yang di dukung penuh para suporternya bermain terbuka untuk membalikkan aggregat. sementara di kubu sang tamu Semen Padang yang bermodal kemenangan 1-0 di leg pertama justru bermain lepas dan memimpin 2-0 terlebih dahulu lewat gol Marcel Sacramento di menit 23, dan tiga menit berselang lewat Vendru Mofu dimenit 26'.

Arema FC yang tidak ingin dipermalukan dihadapan publik sendiri langsung membalas gol 1 menit berselang tepatnya dimenit 27' lewat sontekan El Loco Gonzales. Arema FC yang terus menggempur pertahanan Kebau Sirah akhirnya berhasil menyamakan kedudukan 2-2 di menit 30', kembali El Loco Gonzales mencetak gol keduanya lewat tendangan bebas menyusur tanah membobol gawang Semen Padang yang di jaga M. Ridwan. skor sama kuat 2-2 menjadi hasil hingga turun minum.

Di Babak kedua kubu tuan rumah yang semakin bersemangat membalikkan keadaan kembali menggempur pertahanan Semen Padang dengan meningkatkan tempo permainan, hasilnya di menit 65' El Loco Gonzalez mencetak gol ke 3 nya melalui tandukkan mengubah skor menjadi 3-2 untuk Singo Edan. Gol kemenangan yang di tunggu-tunggu publik tuan rumah akhirnya tiba di menit 88' kembali melalui tandukkan kepalanya El Loco Gonzales mengoyak gawang M. Ridwan dan memimpin 4-2 cukup untuk membalikkan aggregat.

Semen Padang yang tidak ingin menyerah habis-habisan menyerang pertahanan Arema FC di waktu tersisa namun akhirnya El Loco Gonzales menutup kemenangan Arema FC menjadi 5-2 di menit 95' masa injurry time. El Loco dengan mudah menceploskan bola melalui serangan balik saat gawang yang sudah kosong di tinggalkan kiper M. Ridwan yang ikut maju ke pertahanan Arema FC di situasi tendangan pojok.

Dengan hasil 5-2 ini Arema FC berhasil menang dengan skor total aggregat 5-3 yang mengantarkan mereka ke partai puncak dan akan melawan Pusamania Borneo FC di Final Piala Presiden 2017, yang secara mengejutkan menyingkirkan juara bertahan Persib Bandung di babak semifinal. Berikut data pertandingan di leg kedua :


 Baca Juga : Kejutan Terjadi, PBFC Berhasil Melaju Ke Babak Final


Hasil Pertandingan Babak Semifinal Leg Kedua Piala Presiden 2017 - Pusamania Borneo FC kembali membuat kejutan setelah berhasil melaju ke partai Puncak Piala Presiden 2017 sempat kalah 2-1  atas Persib Bandung di waktu normal, PBFC akhirnya berhasil mengalahkan tuan rumah Persib Bandung melalui drama adu penalti.

Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala Presiden 2017 : Kejutan Terjadi, PBFC Berhasil Melaju Ke Babak Final

Pertandingan sengit terjadi di stadion Si Jalak Harupat, PBFC yang bermodal kemenangan 2-1 di leg pertama bermain bertahan. sementara tim tuan rumah Persib yang mencoba membalikkan agregat bermain menyerang sejak menit awal babak pertama di mulai, mereka terus menggempur pertahanan tim tamu, namun kegemilangan kiper Wawan Hendrawan yang menjaga gawang PBFC berhasil mengagalkan peluang-peluang Persib Bandung.

Tim Maung Bandung akhirnya berhasil memecah kebuntuan dimenit 31' melalui Sundulan Shohei Matsunaga memanfaatkan umpan dari Vladimir Vojovic dan mengubah skor menjadi 1-0 untuk tuan rumah. PBFC yang tertinggal mencoba membalas ketertinggalan dengan menekan pertahanan Persib melalui serangan balik, namun skor 1-0 bertahan sampai turun minum untuk keunggulan Persib Bandung.

Di babak kedua Persib yang mencoba menambah keunggulan kembali menggempur pertahanan tim Pesut Etam. keasyikan menyerang Persib harus kecolongan di menit 57' saat Dirkir Kohn Glay membobol gawang I Made Wirawan melalui skema tendangan pojok yang di ambil Asri Akbar skor pun menjadi imbang 1-1. Setelah gol PBFC pertandingan pun berjalan panas dengan di keluarkannya beberapa kartu kuning untuk pemain kedua tim.

Persib  Bandung akhirnya kembali memimpin saat tendangan pojok yang di ambil Febri Harriyadi berhasil di manfaatkan sang kapten Atep, sontekan kaki kanannya sukses membobol gawang PBFC skor berubah menjadi 2-1 untuk keunggulan  persib dan menyamakan aggregat menjadi 3-3. Kubu tuan rumah semakin gencar mengempur pertahanan tim tamu PBFC di sisa waktu babak kedua namun skor 2-1 tetap tidak berubah sampai waktu normal 90' menit berakhir.

Pertandingan pun harus di lanjutkan ke perpanjangan waktu 2x15 menit. Pada masa perpanjangan waktu kedua tim kembali bermain menyerang beberapa peluang tercipta namun ketangguhan dan kegemilangan barisan pertahanan beserta kiper masing tim membuat tidak ada gol yang tercipta di masa penambahan waktu 2x15 menit ini.

Pertandingan terpaksa harus di tentukan melalui adu penalti, dalam drama adu penalti ini seluruh penendang PBFC sukses menjalankan tugasnya masing-masing, sementara di kubu Persib Bandung penendang ketiga mereka Kim Jefrrey Kurniawal gagal menjalankan tugasnya tendangannya melambung timggi ke atas gawang Wawan Hendrawan. Skor 5-3 pun menjadi hasil dalam drama adu penalti untuk kemenangan Pusamania Boneo FC dan membuat mereka melaju ke babak final Piala Presiden 2017.

Berikut Data pertandingan Persib Bandung vs Pusamania Borneo FC Leg Kedua :

Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala Presiden 2017 : Kejutan Terjadi, PBFC Berhasil Melaju Ke Babak Final
     Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala Presiden 2017 : Kejutan Terjadi, PBFC Berhasil Melaju Ke Babak Final








Hasil Pertandingan Babak Semifinal Piala Presiden 2017 - Tuan rumah Semen Padang sukses mengalahkan tamunya Arema FC dengan skor tipis  1-0 melalui gol pinalti Marcel Sacramento. Hasil ini cukup menjadi modal Semen Padang untuk bertandang ke leg kedua nanti di stadion Kanjuruhan kandang Arema FC.
Hasil Pertandingan Semifinal Piala Presiden 2017 : Semen Padang Sukses Taklukkan Arema FC
( sumber foto : Instagram@sepabola_nasional )
Bertanding di stadion H. Agus Salim Padang, di babak pertama kedua tim menampilkan permainan yang seru jual beli serangan menghiasi babak ini. Semen Padang yang di dukung penuh para suporternya sendiri beberapa kali menciptakan peluang ke gawang Arema FC yang dijaga kiper timnas Kurnia Meiga. Arema FC juga tidak tinggal diam mereka juga beberapa kali mengancam pertahanan tuan rumah. Namun hasil sama kuat 0-0 menjadi hasil di babak pertama.

Di babak kedua tuan rumah Semen Padang yang meningkatkan intensitas penyerangan ke pertahanan Arema FC berhasil mendapatkan hadiah penalti saat pemain Arema FC Hanif Sjahbandi melakukan pelanggaran di kotak penalti dan Marcel Sacramento yang mengambil sepakan 12 pas berhasil membobol gawang Kurnia Meiga skor pun berubah menjadi 1-0 untuk tuan rumah Semen Padang.

Di sisa waktu babak kedua Arema FC berusaha membalas ketertinggalan dengan meningkatkan tensi serangan kepertahanan Semen Padang namun ketangguhan barisan pertahanan tuan rumah membuat tim Singo Edan gagal menciptakan gol dan skor 1-0 bertahan sampai babak kedua usai untuk kemenangan Semen Padang. Dengan hasil ini menjadi modal bagus untuk tim Kebau Sirah saat menjalani leg kedua nanti di kandang Arema FC. Kita nantikan siapakah yang berhasil masuk ke babak final piala Presiden 2017.
Berikut data pertandingan :

Hasil Pertandingan Semifinal Piala Presiden 2017 : Semen Padang Sukses Taklukkan Arema FC

 Baca Juga : PBFC menangi leg pertama atas Persib Bandung

Hasil Pertandingan Semifinal Piala Presiden 2017 - Tuan rumah Pusamania Borneo FC berhasil memenangi duel sengit atas sang juara bertahan Persib Bandung di leg pertama semifinal Piala Presiden 2017 dengan skor tipis 2-1. Hasil ini cukup menjadi modal PBFC saat menjalani leg kedua nanti di kandang Persib Bandung.
Hasil Pertandingan Semifinal Piala Presiden 2017 : PBFC Menangi Leg Pertama Atas Persib Bandung
( Sumber foto : Instagram@pengamatspakbola )
Bertanding di stadion Segiri Samarinda, dibabak pertama Pusamania Borneo FC yang didukung penuh para suporternya menguasai pertandingan, mereka menampilkan pemain-pemain dengan tipe menyerang yang tidak mereka mainkan saat babak penyisihan seperti Reinaldo Elias dan Terens Puhiri didepan sedangkan harus Pesib Bandung tampil tanpa penyerang topskor mereka Sergio Van Dijk yang mengalami cedera.

Tuan Rumah PBFC yang menguasai permainan berhasil memecah kebuntuan melalui Reinaldo Elias Da Costa di menit 14' melalui tandukkannya memanfaatkan sepak pojok Asri Akbar dan mengunah skor 1-0 untuk PBFC. Persib Bandung yang selalu ditekan tuan rumah hanya memanfaatkan serangan balik untuk menyerang pertahanan PBFC  melalui kecepatan RXbow Febri Heriyadi.

Pusammania Borneo FC yang asik menyerang akhinya harus kecolongan di akhir babak pertama saat pemain bertahan Persib Vladimir Vojovic sukses membobol gawang PBFC melalui tandukkan kepalanya memanfaatkan tendangan pojok Febri Heriyadi di menit 44'. skor pun berubah sama kuat 1-1 menjadi hasil akhir dibabak pertama.

Dibabak kedua Persib Bandung yang tidak ingin selalu di tekan tuan rumah langsung memasukkan pemain-pemain berpengalaman mereka seperti Matsunaga dan Dedi Kusnandar dan beberapa kali mengancam gawang PBFC yang dikawal Wawan Hendrawan. Namun justru tim tuan rumah PBFC yang berhasil mencetak gol ke gawang Persib melalui skema tandangan di bebas yang di ambil Asri Akbar sukses di manfaatkan oleh Patrick Wanggai melalui tandukkannya dan mengubah skor 2-1 untuk keunggulan PBFC.

Di sisa Waktu babak kedua sepertinya kedua tim cukup puas dengan  ini sehingga mengendurkan serangan mereka dan akhirnya sampai wasit meniup peluit panjangnya skor 2-1 menjadi hasil akhir pertandingan ini. Dengan kemenangan ini PBFC tetap harus waspada karena Persib berhasil mencuri gol tandang dan mereka cukup menang 1-0 untuk leg kedua nanti distadion Si Jalak Harupat. Kita nantikan saja siapa yang berhasil melangkah ke final Piala Presiden 2017. Berikut data pertandingan :

Hasil Pertandingan Semifinal Piala Presiden 2017 : PBFC Menangi Leg Pertama Atas Persib Bandung
( Sumber foto Instagram@piala_presiden )

Jadwal Lengkap Babak Semifinal Piala Presiden 2017- Turnamen pra musim yang diadakan sebagai ajang pemanasan klub-klub peserta Liga 1 menjelang memasuki liga resmi milik PSSI sudah hampir memasuki babak akhir. Turnamen yang di mulai sejak tanggal 4 Februari 2017 ini menghasilkan 4 klub kontestan terbaik yang berhasil masuk babak semifinal dan bersaing memperebutkan juara Piala Presiden tahun 2017.

Jadwal Lengkap Babak Semifinal Piala Presiden 2017
( Sumber Foto : Instagram@pengamatsepakbola )

Sistem dibabak semifinal ini menggunakan sistem home and away dan jika aggregat imbang, maka ada perpanjangan waktu baru dilakukan adu tendangan pinalti. Menarik di tunggu apakah ada kejutan di piala Presiden tahun ini. Berikut jadwal lengkap babak semifinal Piala Presiden 2017 :

Leg 1 : 
Pusamania Borneo FC vs Persib Bandung
Stadion Segiri, Samarinda. Kamis, Tanggal 2 Maret 2017, Pukul 19.00 WITA

Semen Padang vs Arema FC
Stadion H. Agus Salim, Padang, Kamis, Tanggal 2 Maret 2017, Pukul 22.00 WITA

Leg 2 :
Persib Bandung vs Pusamania Borneo FC
Stadion Si jalak Harupat, Bandung. Minggu, Tanggal 5 Maret 2017 Pukul 19.00 WITA

Arema FC vs Semen Padang
Stadion Kanjuruhan, Malang, Minggu, Tanggal 5 Maret 2017 Pukul 22.00 WITA

Sumber berita : Instagram@pengamatsepakbola

Hasil Pertandingan Babak 8 Besar Piala Presiden 2017 - Tim kebau Sirah Semen Padang berhasil melengkapi kontestan 4 besar babak semifinal setelah menang secara dramatis melalui gol di penghujung laga melawan Bhayangkara FC, skor 1-0 cukup mengantarkan Semen Padang menantang Arema FC di babak semifinal.

Hasil Pertandingan Babak 8 Besar Piala Presiden 2017 : Semen Padang Tantang Arema FC di Semifinal

Bertanding di stadion Manahan Solo, di babak pertama kedua tim bermain cukup hati-hati untuk dapat memenangkan pertandingan , beberapa peluang terjadi untuk kedua tim namun kedisiplinan barisan pertahanan masing-masing membuat skor sama kuat 0-0 menjadi hasil pertandingan di babak pertama.

Dibabak kedua , Semen Padang yang mengandalkan sang top skor sementara Marcel Sacramento berupaya membongkar pertahanan Bhayangkara FC dan berhasil menciptakan beberapa peluang , di kubu Bhayangkara FC dikomandani Evan Dimas juga beberapa kali menciptakan prahara di pertahanan Semen Padang dan akhirnya menjelang pertandingan usai di penghujung laga Semen Padang berhasil membobol gawang Bhayangkara FC melalui tandukan Vendri Mofu memanfaatkan umpan dari Irsyad Maulana di menit 89',.

Skor 1-0 pun menjadi skor akhir dari pertandingan ketat ini sampai wasit membunyikan peluit panjangnya. Dengan hasil ini sukses mengantarkan Semen Padang menginjakkan kaki ke babak semifinal menantang Arema FC, yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 dan 5 Maret 2017 dengan menggunakan sistem home and away dimana Semen padang akan terlebih dahulu menjamu Arema FC di leg Pertama di stadion Agus Salim Padang.




Hasil Pertandingan babak 8 besar piala Presiden 2017 - Tim Singo Edan Arema FC memastikan tiket ke babak semifinal setelah menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor tipis 1-0 di stadion Manahan solo  dan tinggal menunggu hasil pertandingan setelah laga ini antara Semen Padang vs Bhayangkara FC untuk menentukan lawan mereka di babak semifinal.

Hasil Pertandingan Babak 8 Besar Piala Presiden 2017: Arema FC Sukses Melangkah Semifinal

Bertanding dibawah rintikan hujan tidak menyurutkan semangat kedua tim,dibabak pertama kedua tim bermain bermain dengan penuh kepercayaan diri tinggi. Arema FC yang didukung suporternya yang didatangkan langsung dari Malang mencoba lebih dulu menekan pertahanan Sriwijaya FC namun kedisiplinan para pemain bertahan SFC membuat beberapa peluang Arema FC terbuang sia-sia. Sriwijaya FC juga tidak tinggal diam mereka juga mencoba menekan pertahanan Singo Edan melalui legiun asing mereka Beto Goncalves dan Hilton Moreira. Namun skor sama kuat 0-0 bertahan sampai babak pertama usai.

Memasuki babak Kedua pertandingan kembali berjalan ketat. Arema FC akhirnya berhasil unggul di awal babak kedua tepatnya di menit 48'  saat tendangan bebas Adam Alis sukses membuat membobol gawang SFC yang dijaga Teja Paku Alam skor pun berubah menjadi 1-0 untuk Arema FC

Sriwijaya FC yang terentak berusaha membalas gol dari Arema dengan mengurung pertahanan Arema FC dan beberapa kali memciptakan peluang melalui Beto dan Hilton namun kesigapan kiper Kurnia Mega berhasil menggagalkan beberapa peluang SFC.

Pertandingan pun berjalan dengan tensi tinggi dengan dikartu merah kan pemain Arema FC Feri Aman Saragih dimenit 72 setelah menyikut pemain SFC dan membuat mereka bermain dengan 10 pemain disisa waktu babak kedua. Namun keunggulan 1 pemain gagal di manfaatkan Sriwijaya FC untuk mengubah skor dan skor 1-0 pun bertahan sampai pertandingan usai untuk kemenangan Arema FC.

Dengan hasil ini Arema FC sukses menghapus kutukan tidak pernah menang atas Sriwijaya FC di stadion Manahan Solo dan melangkahkan kaki ke babak semifinal piala presiden 2017 yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 dan 5 Maret 2017 dengan menggunakan sistem home and away.

Hasil Pertandingan Babak 8 Besar Piala Presiden 2017 : PBFC berhasil Ikuti jejak Persib Bandung lolos Ke Semifinal setelah di pertandingan malam tadi sukses mengandaskan perlawanan Madura United melalui babak adu penalti.

Hasil Pertandingan Babak 8 Besar Piala Presiden 2017 : PBFC Ikuti Jejak Persib Bandung Ke Semifinal

Pertandingan seru tersaji di pertandingan kedua babak 8 besar di stadion Manahan Solo, PBFC yang tak pernah kebobolan di babak penyisihan grup melawan tim Madura United yang baru memastikan lolos ke 8 besar dipertandingan terakhirnya. Di babak pertama kedua tim sama-sama bermain menyerang. Madura United yang mengandalkan kecepatan penyerang mereka Greg Nwokolo beberapa kali mencoba mengancam gawang PBFC namun selalu dapat digagalkan oleh duet kokoh pemain legiun asing mereka. Skor imbang kaca mata pun bertahan sampai babak pertama usai.

Di babak kedua tim Pesut Etam PBFC yang mengandalkan stiker anyar mereka Patrick Wanggai beberapa kali di buat frustasi oleh ketangguhan barisan pertahanan Madura United yang dikawal duet M. Fachrudin Arianto dan Fabiano Beltrame. Kedua tim saling menciptakan peluang di babak kedua ini namun selalu terbuang sia-sia meskipun sudah melakukan beberapa pergantian pemain untuk menambah daya dobrak masing-masing tim sampai akhirnya skor 0-0 pun bertahan sampai 90' menit waktu normal berakhir.

Adu tendangan penalti pun langsung harus di ambil sesuai  peraturan panitia Piala Presiden 2017 yang meniadakan babak tambahan waktu. Dalam adu penalti Ini, pemain kedua tim sama-sama berhasil menunai tugasnya masing-masing, sampai akhirnya penendang terakhir Madura United M. Fachrudin Arianto tendangannya dapat digagalkan kiper PBFC yang dijaga Wawan Hendrawan dan skor 5-4 menjadi skor akhir dalam babak adu penalti Ini untuk kemenangan Pusam Mania Borneo FC.

Dengan hasil ini memastikan langkah PBFC menuju babak semifinal Piala Presiden 2017 dan akan menantang Persib Bandung, yang dipertandingan di babak 8 besar lainnya berhasil menyingkirkan Mitra Kukar. Dibabak semifinal akan memakai sistem home dan away yang akan dilaksanakan pada tanggal 2 dan 5 Maret 2017.

Baca juga  : Persib Bandung sukses melaju ke semifinal

Hasil Piala Presiden 2017- Dengan berakhinya babak fase penyisihan grup kini sudah terpilih 8 klub yang berhasil lolos ke babak  8 Besar yang terdiri dari 5 tim sebagai juara grup dan 3 tim sebagai runner up terbaik.

Inilah Klub-Klub Yang Berhasil Lolos Ke Babak 8 Besar Piala Presiden 2017

Babak 8 besar rencananya akan digelar pada tanggal 25-26 Februari ( 1 hari 2 Match ) di stadion Manahan Solo dengan menggunakan sistem gugur . Nanti akan diadakan drawing kembali oleh panitia pada tanggal 21 Februari untuk menentukan tim mana saja yang akan saling bertarung dan setiap tim berpeluang bertemu.

Berikut 8 Klub yang lolos ke babak 8 besar Piala Presiden 2017 :

1. Mitra Kukar ( Juara Grup A )
2. Arema FC ( Juara Grup B )
3. Persib Bandung ( Juara Grup C )
4. Pusamania Borneo FC ( Juara Grup D )
5. Semen Padang ( Juara Grup E )
6. Bhayangkara FC ( Runner Up Grup B )
7. Sriwijaya FC ( Runner Up Grup D )
8. Madura United ( Runner Up Grup E )

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup E - Madura United sukses menjadi tim terakhir yang melaju Ke babak 8 Besar setelah berhasil memenangkan pertandingan terakhir melawan PSCS Cilacap dengan skor tipis 1-0. Berkat gol tunggal pemain asal Brazil Luis Junior.

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup E : Madura United Sukses Melaju Ke babak 8 Besar

Bertanding di stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan Madura, kedua tim yang sama-sama masih memiliki peluang untuk lolos ke babak 8 besar, Di babak pertama bermain cepat. Madura United yang didukung penuh para suporter lebih  menguasai banyak menguasai pertandingan sedangkan PSCS Cilacap juga sesekali mengancam melalui serangan balik cepat, beberapa peluang tercipta dibabak pertama ini namun para pemain kedua tim gagal memanfaatkannya menjadi gol. Skor 0-0 pun menjadi akhir pertandingan menuju babak istirahat.

Di awal babak kedua Madura United yang mengambil inisiatif penyerangan terlebih dahulu akhirnya berhasil memecah kebuntuan melalui penyerang mereka Luis Junior di menit 48' tendangannya dari dalam kotak penalti menyambut umpan terukur Bayu Gatra menggetarkan gawang PSCS Cilacap yang dijaga Ega Rizky Pramana yang mengubah skor menjadi 1-0. PSCS bukannya tanpa perlawanan mereka nyaris membobol gawang Madura United di sisa waktu babak kedua ini namun peluang 2 emas mereka gagal dimanfaatkan para pemainnya dan skor 1-0 pun menutup laga ini untuk kemenangan tim tuan rumah Madura United

Dengan hasil ini cukup mengantarkan Madura United meanjadi tim terakhir yang memastikan melaju ke babak 8 besar,setelah berhasil menduduki posisi runner up diklasemen terakhir grup. Juara grup E sendiri ditempati tim Semen Padang dengan poin sempurna 9 dari 3 pertandingan. Berikut klasemen akhir Grup E Piala Presiden 2017 :

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup E : Madura United Sukses Melaju Ke babak 8 Besar

Baca Juga :

Semen Padang Berpesta Gol Ke gawang Perseru Serui



Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup E - Di pertandingan terakhir di stadion Gelora Ratu Pamelingan Pamekasan Madura, Semen Padang Berhasil Membantai Perseru Serui dengan skor telak 6-0. Penyerang asing mereka Marcel Sacramento bermain gemilang dengan mencetak hattrick pada lagi ini. Dengan hasil ini Semen Padang meraih hasil sempurna 9 poin di klasemen akhir grup E dan melaju ke babak 8 besar Piala Presiden 2017.

ndingan Piala Presiden 2017 Grup E : Semen Padang Berpesta Gol Ke Gawang Perseru Serui

Jalannya pertandingan Semen Padang bermain trengginas di pertandingan ke 3 grup E ini. Perseru Serui di buat tak berdaya dengan permainan atraktif Semen Padang , Marcel Sacramento sudah membuka skor  1-0 di Menit 10' dengan berhasil membobol gawang Perseru yang dikawal oleh Annas Fitrianto. Marcel Sacramento kembali menggandakan skor menjadi 2-0 di menit 33', tak berselang lama pertahanan Perseru dibuat panik saat bek mereka Boman Aime membuat gol bunuh diri di menit 38' dan mengubah skor menjadi 3-0 untuk Semen Padang Skor ini bertahan sampai babak pertama berakhir.

Dibabak  kedua Semen Padang yang bermain lepas karena sudah memastikan tiket ke 8 besar kembali memperlebar skor menjadi 4-0 saat pamain sayap lincah mereka Irsyad Maulana membobol gawang Perseru di menit 49'. Marcel Sacramento  akhirnya mencetak hattrick, dia mencetak gol ketiganya pada laga ini  yang di menit 64' yang mengubah skor menjadi 5-0, dan di ujung pertandingan Boas Aturi melengkapi kemenangan setengah lusin gol ke gawang Perseru tepatnya dimenit 89'. Skor 6-0 pun menutup pertandingan untuk kemenangan tim Kebau Sirah Semen Padang.

Data Pertandingan : Semen Padang vs Perseru Serui  = 6-0 ( Marcel Sacramento 10',33,49- Boman Aime 38'og, Irsyad Maulana 49' Boas Atuturi 89' )

Empat Pemain Muda Barito Putera Masuk Seleksi Timnas U-22 - Barito Putera boleh terpuruk di dua turnamen yang di ikutinya pada tahun ini di Turnamen TSC dan Piala Presiden 2017 namun para pemain muda nya berhasil menarik perhatian para pemantau bakat di jajaran pelatih timnas nasional Indonesia ini terbukti dengan banyaknya pemain muda Barito Putera yang dipanggil untuk mengikuti seleksi oleh pelatih kepala tim nasional Indonesia yang baru asal Spanyol Luis Milla.

Empat Pemain Muda Barito Putera Masuk Seleksi Timnas U-22

Hal ini terjadi karena Filosofi permainan Barito Putera yang memang selalu mengandalkan potensi para pemain muda nya di tim utama apalagi sejak kedatangan pelatih sukses asal Brazil Jackson F. Thiago yang semakin mengasah kemampuan kualitas permainan mereka untuk membela skuad muda Garuda tim nasional. Ke empat pemain muda yang masuk seleksi Timnas U-22 tahap pertama  adalah Hansamu Yama Pranata dan Nazar Nurzaidin ( pemain belakang ) Paulo Oktavianus Sitanggang ( pemain tengah ) serta Muhammad Riyandi ( posisi kiper ).

Seleksi akan di gelar mulai tanggal 21-23 Februari 2017 di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tanggerang dan Timnas U-22 di proyeksikan untuk Sea Games 2017 yang di gelar di Kuala Lumpur, Malaysia. Semoga para pemain muda ini dapat lolos membela skuad garuda muda dan membanggakan masyarakat Kalimantan Selatan dan Barito Putera. Berikut daftar 25 pemain yang dipanggil untuk menjalani seleksi tahap pertama :

Empat Pemain Muda Barito Putera Masuk Seleksi Timnas U-22






Kiper : 
Kurniawan Kartika Aji (Persiba Balikpapan), Muhammad Riyandi (Barito Putera), Rully Destrian (Bhayangkara FC)
Belakang : 
Nazar Nurzaidin ( Barito Putera ), Putu Gede Juni Antara (Bhayangkara FC), Hansamu Yama Pranata (Barito Putera),Ryuji Utomo Prabowo (Persija),Moch Zaenuri ( Perseru ), Bagas Adi Nugroho (Arema FC), Hanif Abdurrauf Sjahbani ( Arema FC),Zalnando ( Sriwijaya FC),Ricky Fajrin Saputera ( Bali United )
Tengah :
M. Hargianto (Bhayangkara FC),Rizky Dwi (Madura United), Paulo Oktavianus Sitanggang ( Barito Putera ),Gian Zola ( Persib ), Febri Haryadi ( Persib ), Miftahul Hamdi ( Bali United ), Nasir (Arema FC), Evan Dimas Darmono (Bhayangkara FC), Arsyad Yusgiantoro ( Persegres ), Sadill Ramdani ( Persela ), Yabes Roni ( Bali United )
Depan :
Ahmad Nurhardianto ( Persela ) dan Marinus Mariyanto Wanewar ( Persipura )



Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup D - Pusam Mania Borneo FC berhasil mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor tipis 1-0 namun dengan hasil ini cukup mengantarkan kedua tim untuk lolos ke babak 8 besar piala Presiden 2017.

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup D : PBFC dan SFC Sukses Pijakkan Kaki Ke 8 Besar

Jalannya pertandingan yang berlangsung di stadion I Wayan Dipta Gianyar Bali. Sriwijaya FC bermain hati-hati untuk mengamankan minimal 1 poin untuk lolos kebabak selanjutnya. Sebaliknya Pusam Mania Borneo FC bermain ngotot karena hanya 3 poin untuk dapat memastikan mereka lolos ke 8 besar. Di babak pertama kedua tim bermain monoton tak banyak peluang yang terjadi sehingga skor imbang 0-0 menjadi hasil akhir dibabak ini.

Di babak kedua Sriwijaya FC sebenarnya mempunyai banyak peluang dengan mengandalkan penyerang mereka asal Brazil Beto Gonzalvez namun peluang mereka terbuang sia-sia karena penyelesaian akhir yang kurang maksimal sementara itu PBFC yang mengharapkan kemenangan akhirnya berhasil menciptakan gol berkat blunder yang dilakukan Yanto Basna di daerah pertahanan Sriwijaya FC yang di manfaatkan oleh Fandi Achmad menjadi gol dimenit 73' dan mengubah skor 1-0 untuk Pusam Mania Borneo FC. Skor ini bertahan sampai akhir pertandingan.

Dengan hasil ini Pusam Mania Borneo FC cuma butuh 1 gol untuk mengamankan tiket ke 8 besar dan memuncakaki puncak klasemen grup D. Sementara itu bagi Sriwijaya FC juga memastikan lolos ke 8 besar karena berhasil menang produktifitas gol atas Barito Putera dan menempati salah satu tim yang menjadi runner up terbaik di grup piala Presiden 2017. Selamat untuk PBFC dan SFC !!!
Berikut Klasemen akhir Grup D :

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup D : PBFC dan SFC Sukses Pijakkan Kaki Ke 8 Besar
  Baca Juga :
Barito berhasil kalahkan Bali United 


Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup D - Barito Putera Berhasil Kalahkan  Tuan rumah Bali United dengan skor 2-1. Berkat kemenangan ini kembali membuka peluang Barito Putera melaju ke babak 8 besar Piala Presiden 2017. Pemain Timnas Rizki Rizaldi Pora bermain gemilang pada laga ini dengan membuat dua assist untuk timnya.

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup D : Barito Putera Berhasil Kalahkan Bali United

Bertanding di Stadion  I Wayan Dipta Gianyar Bali tuan rumah Bali United yang didukung penuh para suporternya di awal laga berusaha menguasai pertandingan dengan mengandalkan pemain anyar mereka Irfan Bachdim namun tim tamu Barito Putera juga bermain impressif dengan mengandalkan pemain sayap lincah mereka Rizki Rizaldi Pora yang bermain gemilang pada ini. Barito Putera yang dilatih asal Brazil Jackson F Thiago akhirnya memimpin terlebih dahulu 1-0 di menit 33' saat umpan Rizki Pora berhasil dimanfaatkan oleh Nazarul Fahmi untuk membobol gawang Bali United. Tak berselang lama tuan rumah Bali United berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 saat pemain bertahan mereka asal korea Ahn Byung Keon berhasil membobol gawang Barito Putera yang di jaga ' Shahar Ginanjar di menit 41' skor imbang bertahan sampai babak pertama berakhir.

Di babak kedua Bali United bermain ngotot untuk membalikkan keadaan guna meraih kemenangan namun pertahanan Barito Putera yang di galang pemain timnas Hansamu Yama Pranata bermain solid dan beberapa kali berhasil menghalau peluang-peluang Bali United. Barito Putera juga tidak tinggal diam beberapa kali para pemain mereka berhasil merepotkan barisan pertahan Bali United dan akhinya dimenit-menit akhir pertandingan Barito Putera berhasil membuat para pendukung tuan rumah terdiam saat Aaron Da Silva mencetak gol melalui tandukkannya menyambut umpan Rizki Ripora tepatnya dimenit 90+3. Dengan Hasil ini memupus harapan Bali United untuk lolos ke 8 besar sedangkan untuk Barito Putera membuka peluang lolos ke 8 besar asalkan PBFC tidak menang melawan SFC yang bertanding malam ini.

Data Pertandingan : Barito Putera vs Bali United = 2-1 ( Nazalul Fahmi 33',Aaron Da Silva 90+3 -   Ahn Byung Keon 41')

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup C -  Persib Bandung Berhasil  Susul Arema dan Mitra Kukar ke 8 besar setelah berhasil mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 2-0 berkat aksi gemilang pemain muda mereka Febri Heriyadi.

Hasil Pertandingan Piala Presiden 2017 Grup C : Persib Susul Arema dan Mitra Kukar ke 8 besar

Laga yang berlangsung distadion Si Jalak Harupat berlangsung dengan tempo cepat tuan rumah Persib Bandung yang didukung penuh para pendukungnya mengandalkan kecepatan dua pemain sayapnya Febri Heriyadi dan Matsunaga Shohei. Khususnya Febri Heriyadi aksi individunya beberapa kali berhasil menyisir sisi kiri pertahanan Persela Lamongan dan melakukan umpan-umpan kepertahanan Persela namun gagal dimaksimalkan oleh penyerang naturalisasi persib Sergio Van Dijk. Dikubu Persela Lamongan yang mengandalkan mantan pemain-pemain Persib seperti Syamsul Arif, Eka Ramdhani dan Agung Pribadi hanya dapat melancarkan serangan balik namun tak mampu mengancam gawang persib yang dijaga  I Made Wirawan. Skor imbang 0-0 pun bertahan sampai babak pertama usai.
 
Dibabak kedua Persib kembali mengandalkan pemain lincahnya Febri Heriyadi untuk menggempor pertahanan Persela namun penampilan apik juga di pertontonkan kiper Persela Choirul Huda berhasil menggalkan peluang pemain-pemain persib. Kebuntuan akhirnya pecah saat tendangan kaki kiri Kim Jefri Kurniawan berhasil mengoyak jala gawang persela dimenit 67' yang mengubah skor menjadi 1-0 untuk persib . Kemudian aksi gemilang pemain muda Febri Heriyadi membuahkan hasil saat berhasil melewati bek persela disisi kanan dan memberikan umpan manis kepada Sergio Van Dijk yang dengan dingin membobol gawang persela di menit 86' dan menggandakan skor  menjadi 2-0. Skor ini bertahan sampai peluit panjang wasit berbunyi dan mengakhiri laga untuk kemenangan Persib Bandung

Dengan hasil ini memastikan Persib bandung lolos ke 8 besar dan memuncaki puncak klasemen dengan poin sempuran 9 dari 3 pertandingan di grup C dan menemani Arema FC dan Mitra Kukar ke babak selanjutnya Piala Presiden 2017. Sedangkan untuk PSM Makassar meskipun mampu menduduki posisi Runner Up tetap sulit untuk meraih posisi kedua terbaik karena hanya mampu memperoleh 3 poin saja.  Berikut Klasemen akhir grup C :



Baca juga : 

PSM Makassar Terlambat Panas



MKRdezign

facebook [1.1k] {Like} twitter [2k] {Follower} google-plus [250] {Follower} rss [590] {Subcriber} youtube [3.5k] {Subcriber} dribbble [8.2m] {Follower} instagram [732 ]{Follower} pinterest [210] {Follower} linkedin [2.56k] {Follower} vimeo [300] {Follower} skype [568] {Follower} deviantart [6.4k] {Follower} flickr [900] {Follower} stumbleupon [561] {Follower} tumblr [5.4m] {Follower} delicious [86] {Follower} digg [789] {Follower} lastfm [652] {Follower} wordpress [1.5k] {Follower} apple [60] {Follower} dropbox [980] {Follower} behance [366] {Follower} reddit [10] {Follower}

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget